Aktivis Katolik yang juga pemerhati masalah arsitektur Elisa Sutanudjaja membungkam Goenawan Mohamad yang menyebut banyak bangun masjid tetapi tak ada perpustakaan.
“Btw, btw … Misalnya Mesjid Agung di Palembang itu ada perpustakaan loh… banyak dikunjungi orang juga. Ada buku2 soal sejarah juga,” kata Elisa di akun Twitter-nya @elisa_jkt.
Elisa mengomentari kicauan Goenawan Mohamad: “Di sini masjid dibangun dgn cepat di mana-mana, tapi perpustakaan praktis nihil. Agama tak seharusnya mengabaikan ilmu dan sastra.#buku”
Elisa mengaku pernah mengunjungi Masjid Agung Palembang. “Saya tahu karena pernah masuk ke dalam sih, naik sampai lantai 3 Mesjid Agung dan ke kantor yayasan juga,” jelas Elisa.
Wartawan senior Uni Lubis mengatakan Masjid Agung Semarang perpustakaanya nyaman dengan koleksi buku yang lumayan. “Saya pernah ke sana,” papar Elisa.