Mundur dari Metro TV & tak Perlu Simpati, Wartawan Senior Bongkar Bobrok Najwa Shihab

Najwa Shihab (IST)

Publik tidak perlu simpati terhadap Najwa Shihab yang mengundurkan diri dari Metro TV setelah tayangan “Mata Najwa” tentang Novel Baswedan.

“Kok ribut soal Mata Najwa. Dipujalah Najwa setinggi langit. Mereka lupa, Najwa mingkem ketika kawan-kawan protes diskriminasi elit Metro,” kata wartawan senior Edy A Effendi di akun Twitter-nya @eae18.

Kata mantan wartawan Media Indonesia ini, Najwa Shihab hanya diam di saat teman-teman di Metro TV memperjuangkan haknya.

“Kawan-kawan berjuang membela haknya. Melawan sikap otoriter Brewok. Dia mingkem. Cari aman,” ungkap Edy.

Kata Edy, putri dari Prof Quraish Shihab hanya diam saat media grup diskriminatif terhadap berita-berita Islam.

“MataNajwa lenyap. Orang ramai puja-puji Najwa. Mereka lupa, Najwa membiarkan sikap diskriminatif Media Grup terkait berita-berita Islam,” jelas Edy.

Selain itu, kata Edy, kebanyakan orang memuji hiruk pikuk. “Mereka bukan pencari keheningan dan kebeningan,” jelas Edy.

Mata Najwa tak akan mengudara lagi. Begitu isi pengumuman mengejutkan dari presenter kondang Metro TV Najwa Shihab. Pengumuman itu diwartakan Najwa Shibab melalui akun media sosialnya di Instagram @najwashihab. 

“Menuju Catatan Tanpa Titik” begitu Najwa menulis dalam akun Instagramnya. Dalam pengumuman tersebut, Najwa mengatakan bahwa ‘Eksklusif Bersama Novel Baswedan yang tayang 26 Juli 2017 dua pekan lalu menjadi episode live terakhir Mata Najwa.

“Pekan depan kita hanya akan menampilkan kompilasi episode-episode Mata Najwa yang digelar on stage di berbagai kota,” tulis Najwa dalam akun instagramnya seperti dikutip detikcom, Selasa (8/8/2017). 

Simak berita dan artikel lainnya di Google News