Alumni UMY Tegaskan Pernyataan Ahok Cederai Umat Islam

Ketum PP KAUMY Yogie Maharesi (IST)
Ketum PP KAUMY Yogie Maharesi (IST)

Keluarga Alumni Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (KAUMY) Pusat menyatakan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang menyatakan ayat 51 surat Al Maidah dalam Al Quran hanya untuk membohongi umat muslim menandakan mantan Bupati Belitung Timur itu telah mencederai umat Islam.

“Ahok mencederai perasaan umat Islam,” kata  Ketua Umum PP KAUMY Yogie Maharesi, dalam pernyataan kepada suaranasional, Jumat (7/10).

Kata Yogie, pernyataan Ahok ini memancing isu Suku, Agama, Ras dan Antargolongan (SARA) dan menjadi preseden buruk bagi demokrasi di Indonesia.

“seharusnya seorang pemimpin sekelas Gubernur DKI Jakarta mampu menjaga ucapannya terlebih menyangkut ajaran agama lain yang tidak dianutnya,” ungkap Yogie.

Selain itu, ia  menghimbau kepada semua pemimpin dan tokoh lain, hendaknya mengedepankan sikap dan ucapan yang mendidik, dapat diteladani dan menjaga perasaan seluruh unsur masyarakat. “Jangan justru pemimpinnya yang malah merusak etika dan stabilitas sosial di masyarakat,” pungkas Yogie.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News