Jakarta Pusat sebagai titik berkumpul bagi para buruh pada hari ini, Jumat (1/05/2015) telah menyiapkan tempat beribadah salat Jumat.
“Bisa dimanfaatkan sebagai tempat beribadah salat Jumat. “Kami siapkan air supaya berwudunya mudah”, ucap Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama(30/4/2015)
Basuki Tjahaja Purnama Gubernur DKI Jakarta menjelaskan, pada peringatan Hari Buruh itu ruas Jalan Jenderal Sudirman dan Jalan MH. Thamrin akan ditutup. Sistem peralihan arus yang berlaku sama dengan Hari Bebas Kendaraan Bermotor atau Car Free Day yang berlangsung setiap hari Ahad. Perbedaannya, Ahok berujar Car Free Day pada Hari Buruh dimulai pada pukul 06.00 hingga pukul 17.00 WIB.
Selain itu menurut Ahok, penerapan Car Free Day bertujuan menghindari kemacetan akibat rombongan buruh yang melakukan aksi long march di sepanjang jalur protokol. Selain itu, jalur bebas kendaraan juga mencegah adanya penumpang di atas atap kendaraan pada konvoi yang berpotensi menyebabkan kecelakaan. Meski begitu, bus Transjakarta Koridor I rute Blok M-Kota akan beroperasi normal.
[EPSB]
Baca Juga
[/EPSB]