Masyarakat Gembira, Habib Umar Alhamid: Anies akan Kembali Pimpin Jakarta

Pilgub serasa Pilpres hanya terjadi di Jakarta. Pasalnya, pemimpin Jakarta ibarat presiden wilayah dari sebuah  Ibukota negara walaupun telah diubah oleh hawa nafsu atau syahwat politik dari seorang yang mengembangkan dinasti di republik ini.

“Sang pemimpin yang dapat duduk dan berdampingan dengan rakyat akan datang. Ibaratnya ‘back to basic’ intuk kembali membenahi carut marutnya kehidupan kota megapolitan dengan tekanan kehidupan yang sangat dahsyat susahnya, seolah mereka tidak dihargai untuk hidup di Jakarta,” ujar Ketua Umum Generasi Cinta Negeri (Gentari) Habib Umar Alhamid kepada wartawan, Kamis (27/6/2024).

Menurutnya, saat ini masyarakat Jakarta sedang menunggu serta meminta kembali sang pemimpin untuk duduk kembali memimpin Jakarta.

“Untuk kembali membenahi kehidupan kota yang telah diacak acak oleh seorang Plt yang bukan tugasnya untuk merubah sebuah kebijakan, karena beliau bukan dipilih oleh masyarakat Jakarta,” tuturnya.

Dikatakan Habib Umar, melihat situasi saat ini di mana Anies Baswedan kembali akan memimpin Jakarta membuat penantian seorang pemimpin yang adil akan kembali.

“Segenap lapisan masyarakat maupun para tokoh lintas agama yang ada di Jakarta, hanya bisa mengucapkan satu kata yakni ‘Welcome pak Anies at Your Home’,” katanya.
Baca juga:  Anies Berikan Sinyal Bersedia Bergabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran