Jubir Prabowo: Gatot Nurmantyo Provokator

Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo melakukan provokasi atas pernyataannya, akan muncul parlemen jalanan dan kekacauan jika hak angket tersumbat.

“Pak Gatot ini laku provokatifnya terus dipertontonkan,” kata juru bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak di akun X, Ahad (25/2/2024).

Dahnil mengatakan seperti itu menanggapi berita dari Wartakota berjudul “Mantan Panglima TNI: Jika Hak Angket Tersumbat akan Muncul Parlemen Jalanan dan Kekacauan”

Kata Dahnil, Prabowo tidak mau mengikuti keinginan kelompok yang ingin melakukan protes jalanan saat Pilpres 2019. “Jadi teringat masa-masa di mana Pak Prabowo tak mau mengikuti keinginan mereka namun memilih persatuan dan Islah,” jelasnya.

Kata Dahnil, rakyat Indonesia membutuhkan persatuan agar bangsa ini maju dan dapat bersaing dengan negara lain. “Rakyat Indonesia mau persatuan dan ingin Indonesia bergerak maju,” ungkapnya.

Dahnil mengatakan, rakyat sudah menentukan pilihan menjadikan Prabowo menjadi Presiden Indonesia. “Rakyat sudah bicara melalui TPS, dan suara Rakyat menginginkan Pak @prabowo Presiden,” pungkasnya.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News