PBNU Dukung Anies-Gus Imin

Pasangan calon (paslon) Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Anies-Gus Imin) merupakan representasi kalangan kaum muda, terdidik dan santri untuk membawa Indonesia lebih baik dan meneruskan program dari pemerintahan Joko Widodo (Jokowi).

“Kami mendukung paslon Anies-Gus Imin karena perpaduan yang ideal untuk membawa bangsa Indonesia menjadi lebih baik,” kata Koordinator Pendukung Barisan Nusantara Utama (PBNU) Ahmad Muradho Kamil dalam pernyataan kepada redaksi www.suaranasional.com, Ahad (10/9/2023).

Menurut Ahmad Murtadho, rakyat sangat antusias dengan paslon Anies-Gus Imin dengan adanya gotong rotong dan biaya sendiri untuk memasang baliho pasangan ini. “Di berbagai daerah, rakyat membuat baliho Anies-Gus Imin dengan biaya sendiri. Ini bentuk kegembiraan atas paslon Anies-Gus Imin,” jelasnya.

Ahmad Murtadho mengatakan, terjadi hubungan yang harmonis partai politik dan relawan Anies-Gus Imin. “Di berbagai daerah relawan dan partai politik pendukung Anies-Gus Imin menjalin komunikasi dan silaturahim,” ungkapnya.

Ia memprediksi paslon Anies-Gus Imin masuk putaran kedua dan memenangkan Pilpres 2024. “Kemangan Anies-Gus Imin merupakan kemanngan rakyat Indonesia,” pungkasnya.

 

Simak berita dan artikel lainnya di Google News