YPP Al Munawarroh Kembangbahu Lamongan Berziarah ke Batu Ampar dan Syaikhona Kholil

Yayasan Pondok Pesantren (YPP) AL Munawarroh Kembangbagu, Kabupaten Lamongan berziarah ke Batu Ampar dan Syaikhona Kholil. Kegiatan ini merupakan untuk meningkatkan rasa kecintaan kepada para ulama yang telah mendahului.

Ketua YPP Al Munawwaroh KH Gufron mengatakan, ziarah ke Batu Ampar dan Syaikhona Kholil bisa menjadi wasilah untuk mendekatkan kepada Allah. “Sebagai penganut Ahlussunah Waljamaah kita berwasilah kepada ulama di Batu Ampar dan Syaikhona Kholil,” jelasnya.

Kiai Gufron mengatakan, para ulama dan di Batu Ampar dan Syaikhona Kholil sudah meninggal tetapi masih ramai dikunjungi para penziarah. “Ini menunjukkan ada keberkahan para ulama dan Syaikhona Kholil dalam menyebarkan ajaran Islam,” ungkap Kiai Gufron.

Sekretaris YYP Al Munwwaroh Anwar mengatakan, ziarah ke Batu Ampar dan Syaikhona Kholil merupakan kegiatan rutin yang dilakukan. “Kami rutin berziarah ke Batu Ampar dan Syaikhona Kholil. Tentunya ke makam-makam Wali Songo,” paparnya.

Berziarah ke Batu Ampar dan Syaikhona Kholil, kata Anwar memberikan rasa tersendiri dalam jiwa. “Hati kita menjadi lebih tentram ketika berzirah ke makam para ulama,” ujar Anwar.

Kepala MTS Islamiyah A Farihin mengaku selalu melakukan ziarah ke para ulama termasuk ke Batu Ampar dan Syaikhona Kholil. “Appalagi masih dalam satu abad NU, berziarah ke Syaikhona Kholil guru Hadrarutsyaikh Hasyim Asy’ari mempunyai nilai tersendiri,” katanya.

Sedangkan Kepala MA Al Munawwaroh Asyari mengatakan, berziarah ke Batu Ampar dan Syaikhona Kholil agar mendapatkan pahala dan berkah kepada para ulama. “Kita ini para santri hanya ingin mendapatkan berkah para ulama-ulama yang terdahulu. Kalau kita berdoa ke ulama, maka doa itu akan meluber ke kita,” pungkasnya.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News