Beragama Kristen, Nicho Silalahi Terganggu Acara Natal Ada Shalawatan dan Azan

Tak Berkategori

Acara natal yang dibarengi shalawatan dan Azan justru mengganggu kekhusukan warga Kristen dalam merayakan kelahiran Yesus.

“Saya beragama Kristen terganggu Natal yang ada acara shalawatan dan azan. Ini bukan toleransi tetapi mencampuradukan ritual keagamaan,” kata aktivis Molekul Pancasila dalam pernyataan kepada redaksi www.suaranasional.com, Senen (20/12/2021). “Natal yang ada shalawatan dan azan sangat bertentangan dengan nilai-nilai Pancasila,” ungkapnya.

Kata Nicho, ada yang menyalahartikan toleransi dengan mencampuradukan ritual keagamaan. “Toleransi itu berhubungan baik secara sosial kepada semua pengikut agama dan tidak masuk ritual agama masing-masing,” jelas Nicho.

Menurut Nicho, ada upaya mengobok-obok hubungan baik antar umat beragama dengan isu ucapan selamat Natal maupun mencampuri ritual keagamaan. “Ada dugaan hubungan baik antar agama sengaja diprovokasi untuk mengalihkan kegagalan Rezim Jokowi,” papar Nicho.

Selain itu, ia mengatakan, musuh bersama kelompok beragama di Indonesia itu kezaliman dan ketidakadilan. “Semua agama akan melawan kezaliman dan ketidakadilan,” pungkasnya.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News