Penangkapan Ustadz Farid Okbah Cs bisa memperkuat dugaan masyarakat bahwa Rezim Joko Widodo (Jokowi) Islamophobia.
“Sungguh menimbulkan keprihatinan byk pihak, jangan sampai memperkuat dugaan masyarakat tentang rezim islamophobia. #saveUlama,” kata politikus PKS Mardani Ali Sera di akun Twitter-nya @MardaniAliSera, Selasa (16/11/2021).
Mardani mengatakan, pihak kepolisian belum memberikan penjelasan akurat terhadap penangkapan Ustadz Farid Okbah Cs.
“Saya masih cari info dari kawan2 di kepolisian, komisi 3 DPR, dll. Namun sampai sore ini belum ada penjelasan akurat tentang alasan penangkapan2 ulama,” ungkapnya.
Densus 88 Antiteror Polri total menangkap tiga orang terduga teroris di Bekasi, Jawa Barat, pada pagi hari ini.
“Ya benar (ada tiga),” kata Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan kepada wartawan, Jakarta, Selasa (16/11/2021).
Menurut Izmar Syafruddin dari Tim Pengacara Muslim (TPM), selain Ustadz Ahmad Farid Okbah, aparat kepolisian juga menangkap sejumlah dai dan ustadz lainnya yaitu Dr Ahmad Zain An-Najah dan Dr Anung Al-Hamat.
Terkait apa alasan aparat melakukan penangkapan itu, pihak TPM hingga wawancara tadi mengaku belum mengetahuinya.
“Kita bingung apa apakah motif penangkapan ini masalah apa ya, karena Ustadz Anung dan Dr Zain juga kok (di)ikut-ikutkan. Kita belum paham karena tidak ada penjelasan dan tidak dikasih surat penangkapan dan penahanan. Tadi saya tanya keluarga katanya hanya diperlihatkan (suratnya, red), ketika kami minta tidak dikasih (oleh aparat, red),” tuturnya dikutip dari Hidayatulloh.
“Maka kami juga akan melakukan langkah-langkah hukum dan salah satunya mungkin perlawanan praperadilan. Mohon doanya,” pungkas Syafruddin.