Musa Marasabessy Dilantik Sebagai Pengurus Masika ICMI Nasional

Tak Berkategori

Pengurus Nasional Majelis Sinergi Kalam Ikatan Cendekiawan Muslim se Indonesia (Masika ICMI) Periode 2021-2026 di lantik pada Ahad 31 Oktober 2021 di Audotorium Perpustakaan Nasional Jl. Medan Merdeka Selatan, Jakarta. Pengurus yang dilantik berjumlah 99 orang.

Pada kesempatan kali ini, Musa Marasabessy, SH, Komandan Bang Japar Jakarta timur, turut dilantik sebagai sekertaris bidang lingkungan hidup.

Pelantikan pengurus nasional Masika ICMI ini dilakukan oleh Prof. Dr. Jimly Assidiqie, Ketua Umum ICMI, turut dihadiri pula Dr. Ir. Djafar Hafsah (Sekjen ICMI), Prof. Dr. Arief Satria (Majelis Pakar ICMI/Rektor IPB), Dr. Irfan Fachruddin (Hakim Agung MA), Dr. Ferry Kurnia (Direktur Netgrit), Dr Muhammad Marasabessy ketua ICMI Maluku,serta tokoh-tokoh nasional lainnya.

Musa Marasabessy berterima kasih atas amanah teman-teman. Semoga bisa berkontribusi dan berbuat yang terbaik dan bekerja secara ikhlas di kepengurusan masika ICMI ini.

Kepengurusan Nasional Masika ICMI Periode 2021-2026 ini dipimpin Ismail Rumadan (Ketua Umum), Ardiansyah S. Pawinru (Sekretaris), Nurfajri B. Nugroho (Bendahara Umum) dilanjutkan dengan Rapat Kerja untuk menyusun program kerja lima tahun kepengurusan.

Ketua Umum Masika ICMI Ismail Rumadan menegaskan selain adaptif, para pengurus baru harus bisa menyelesaikan kerja-kerjanya.

Pengurus Masika ICMI yang dilantik sebanyak 99 orang. Acara pelantikan diikuti pengurus wilayah dari Aceh hingga Papua secara virtual.

Usai pelantikan, pengurus Masika langsung menggelar Rakernas untuk membahas program kerja lima tahun mendatang.

“Mereka diharapkan bekerja maksimal untuk mengencangkan mesin organisasi sesuai tujuan Masika ICMI yang tertuang dalam AD/ART organisasi,” tutup Dr Ismail Rumadan.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News