Habib Rizieq Shihab (HRS) cs dan semua aktivis seperti Jumhur, Syahganda harus ditangguhkan penahanannya untuk penikmati lebaran bersama keluarga.
“Saya minta HRS cs dan semua aktivis ditangguhkan penahannya agar bisa menikmati lebaran bersama keluarga,” kata aktivis Malapetaka Limabelas Januari (Malari) 74 Salim Hutadjulu kepada www.suaranasional, Jumat (7/5/2021).
Menurut tahanan politik era Soeharto ini, tuduhan terhadap HRS cs dan para aktivis hanya mengada-ada dan hanya dicari kesalahan. “HRS cs dengan tuduhan pelanggaran prokes pun terbantahkan dalam persidangan. Begitu pula para aktivis yang ditahan. Ini hanya kriminalisasi terhadap orang-orang yang kritis kepada penguasa,” jelas Salim.
Kata Salim, HRS cs dan para aktivis tidak akan lari ke luar negeri ketika ditangguhkan penahannya. “Berbeda dengan para koruptor yang lari ke luar negeri dengan membawa uang hasil garongannya,” ungkapnya.
Selain itu, ia mengatakan, selama ini HRS cs dan para aktivis berperilaku baik dalam persidangan. “Mereka mematuhi aturan persidangan dengan baik,” pungkas Salim.