Atas Perintah Gibran, Semifinal & Final Piala Menpora 2021 Dilaksanakan di Solo

Tak Berkategori

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka memerintahkan pelaksanaan Semifinal dan final Piala Menpora 2021.

“Saya dan Gibran sudah komunikasi dan dia menyampaikan bahwa Solo sangat siap menggelar Piala Menpora 2021,” kata Menpora Zainuddin Amali, Jumat (5/5).

Menpora mengatakan Stadion Manahan Solo saat ini sudah siap untuk menggelar pertandingan pembuka Piala Menpora 2021

“Harapan Wali Kota Solo [Gibran, pembukaan Piala Menpora digelar di Stadion Manahan. Wali Kota sudah berkomunikasi dengan PSSI, tinggal kami lihat. Saya berharap tidak banyak pergerakan, maka semifinal dan final juga bisa di sana. Tapi sekali lagi, itu tergantung penyelenggara, PT LIB. Yang jelas Pak Wali Kota sudah komunikasi dengan saya,” ujarnya.

Stadion Manahan bukan cuma menjadi venue laga pembuka dan partai-partai di Grup A tapi juga partai semifinal, perebutan tempat ketiga, dan final.

“Lhah, tadi sudah tak kasih jadwalnya tadi tho? Ya insyaallah bisa diadakan di Solo untuk final dan semifinalnya,” ujar Gibran, mengonfirmasi hal tersebut.

Gibran menyatakan, Kota Solo menyatakan kesiapannya menggelar Piala Menpora pada 21 Maret 2021 hingga 25 April 2021.

Gibran juga berharap Piala Menpora 2021 bisa terselenggara dengan lancar dan aman, serta sesuai harapan. Dia pun antusias dengan imbas positif gelaran pramusim tersebut kepada perekonomian lokal.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News