Kasus OTT KPU lebih baik sampai komisioner KPU yang sudah mengundurkan diri Wahyu Setiawan agar NKRI tidak gaduh.
“Semua harus menghentikan kasus ini, CUKUP sampai di Wahyu!!! Demi stabilisasi politik Nasiona,” kata Mustofa Nahrawardaya di akun Twitter-nya @Tofa_Tofa_id.
Mustofa khawatir, kasus OTT KPU dikembangkan sampai elit partai penguasa membuat gaduh NKRI.
“Saya khawatir kalau ini dipakai untuk itu, maka akan bikin gaduh NKRI. Jadi, mendingan NKRI tenang, adem ayem, jangan ada gejolak,” jelas Mustofa.
Ia meminta kasus yang melibatkan Wahyu Setiawan tidak dilanjutkan. “Demi stabilisasi politik Nasional! Mari kita dorong agar kasus ini tak berlanjut,” kata Mustofa.