Aktivis Politik: TKA China Mengukur Jalan, Publik Menunggu Reaksi Banser

Saat ini publik menunggu reaksi Barisan Ansor serbaguna (Banser) adanya Tenaga Kerja Asing (TKA) yang mengukur jalan di Bekasi.

“Publik menunggu reaksi dari Banser atas kejadian TKA China yang mengukur jalan di Bekasi,” kata aktivis politik Rahman Simatupang dalam pernyataan kepada suaranasional, Selasa (18/9).

Menurut Rahman, publik berharap Ansor dan Banser mengecam keras keberadaan TKA China di Bekasi yang mengukur jalan. “Kalau tidak bisa diselesaikan bisa memunculkan gesekan di masyarakat,” ungkapnya.

Rahman mengatakan, Banser sebagai organisasi yang terdepan dalam menyuarakan Pancasila dan NKRI harus bereaksi keras keberadaan TKA asal China.

“Keberadaan TKA China itu ancaman nyata terhadap NKRI. Tenaga kerja lokal bisa tersisih. Untuk mengukur jalan tidak perlu TKA asal China,” pungkasnya.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News