Seniman menagih janji Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) untuk membangun masjid Amir Hamzah di Taman Ismail Marzuki (TIM) yang telah dirobohkan.
“Ketika Ahok menjabat sebagai Gubernur DKI, Masjid Amir Hamzah di TIM itu memang dirobohkan. Saya sempat dengar dia berjanji akan membangunkan masjid yang sama di sekitar TIM,” kata Seniman teater (dramawan) Jose Rizal Manua, Selasa (13/12) dikutip dari Republika Online.
Kata Jose Rizal, Masjid Amir Hamzah yang dirobohkan mempunyai nilai sejarah karena dibangun bersamaan dengan adanya kompleks kesenian Taman Ismail Marzuki.
Sedangkan penyair terkemuka Taufiq Ismail mengatakan, Masjid Amir Hamzah dulu dibangun sebagai ikhtiar untuk melengkapi sarana ibadah bagi para pengunjung TIM. Masjid tersebut dibangun hampir bersamaan dengan berdirinya kompleks kesenian tersebut.
“Saya kira hanya berselang tiga atau empat tahun setelah kompleks TIM itu berdiri, yakni di awal 1970-an. Yang mengusulkan pendirian itu salah satunya adalah saya dan beberapa seniman lainnya. Yang saya ingat, yang mengusulkan pendirian dan pemilihan nama Masjid Amir Hamzah termasuk penyair Ajip Rosidi. Nama-nama pengusul yang lain tak saya ingat. Sudah sangat lama itu,’’ kata Taufiq.