Elektabilitas dan popularitas Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan naik bila Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menjadi tersangka dalam kasus RS Sumber Waras bahkan reklamasi teluk Jakarta.
“Selama ini ada anggapan publik Jokowi melindungi Ahok sehingga tidak tersentuh hukum. Bila Ahok tersangka publik makin percaya kepada Jokowi, popularitas dan elektabilitasnya naik,” kata pengamat politik Ahmad Baidhowi kepada suaranasional, Selasa (19/4).
Kata Baidhowi, kasus RS Sumber Waras ini menjadi perhatian masyarakat. “Jangan sampai kasus RS Sumber Waras yang menjadi perhatian rakyat Indonesia justru membuat nama Jokowi terpuruk dengan dugaan melindungi Ahok,” jelas Baidhowi.
Untuk mengubah persepsi masyarakat itu, kata Baidhowi, Jokowi harus tegas dalam kasus RS Sumber Waras dengan meminta KPK mengikuti audit BPK. “Selama ini Jokowi hanya diam saja. Justru ini merugikan Jokowi sendiri,” pungkas Baidhowi.