Dunsanak Anies Jabar Siap Kerja Keras, Ikhlas & Tuntas untuk Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

Dunsanak merupakan istilah kekerabatan di Minangkabau. Seseorang dapat dikatakan badunsanak apabila dia mempunyai satu garis keturunan dengan orang Minangkabau yang ada di Jawa Barat.

Dunsanak Anies sebagai salahsatu relawan nasional Anies Baswedan mulai melebarkan jaringan untuk memenangkan Anies Rasyid Baswedan sebagai calon presiden 2024-2029. Jawa Barat merupakan provinsi kedua di Pulau Jawa yang dirambah Dunsanak Anies.

Sabtu, 27 Agustus 2022 bertempat di The Palace Room Hotel Savoy Homann diadakan Deklarasi dan Pengukuhan DPW dan DPD Dunsanak Anies Jawa Barat yang dihadiri sekira 100 orang utusan Dunsanak Anies Jawa Barat seperti Kota Bandung, Cimahi, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Cianjur, Garut dan Ciamis.

Pelantikan DPW Dunsanak Anies Jawa Barat dilakukan oleh Ketua Dewan Pembina Dunsanak Anies Havizal Rahman. Sebagai Pembina DPW Dunsanak Anies Jawa Barat adalah Nuqodis Nasher, SE, MM Dato’ Paduko Rajo Bakti Djamilus. Sementara Prof. Dr. Hj. Erlina Hasan, M.Si dan Dr. Ir. Ahmad Arsyad sebagai Dewan Pakar.

Sementara Ketua DPW Dunsanak Anies Jawa Barat diemban oleh Syahrial Kampai. Drs. Subarman sebagai Wakil Ketua. Sekretaris oleh Afrizal JM dan Bendahara Ade Chandra. Dilengkapi oleh 10 (sepuluh) koordinator bidang.

Acara yang dimulai dengan yel-yel dukungan terhadap Anies Rasyid Baswedan sebagai calon presiden periode 2024-2029. Yel-yel yang menggelorakan semangat peserta deklarasi dan pengukuhan Pengurus DPW Dunsanak Anies Jawa Barat.

Turut hadir dalam acara tersebut ekonom senior Prof. Awalil Rizki dan Dr. Sutrisno Muslimin. Tampak hadir pula Ketua Umum JABAR MANIES (Jawa Barat Bersama Anies), Tarmidzi Yusuf, Ketua Umum Formasi (Forum Ormas Islam Siaga Umat) Abah Encep Saifuddin dan Inisiator ABRI SATU (Anies Baswedan RI Satu), Syifa Indriani.

Dalam sambutannya Ketua DPW Dunsanak Anies Jawa Barat menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras, ikhlas dan tuntas dalam acara deklarasi dan pengukuhan DPW-DPD Dunsanak Anies Jawa Barat.

Selanjutnya Syahrial Kampai menyebut latar belakang mendukung Anies Rasyid Baswedan sebagai Calon Presiden pada Pilpres 2024 adalah karena panggilan hati nurani melihat situasi negara yang memprihatinkan dari rasa aman, nyaman dari aktor-aktor politik yang suka pencitraan politik dan terkesan membodohi rakyat.

Ketua Umum DPP Dunsanak Anies Brigjen (Purn) Fauzi Helmi dalam sambutannya yang diwakili Sekretaris Jenderal Edman Dantes menyebut salahsatu pekerjaan rumah kita adalah bagaimana Dunsanak Anies berperan dalam meningkatkan popularitas dan elektabilitas Anies Rasyid Baswedan.

Kita, lanjut Edman Dantes berjuang bersama-sama memenangkan Anies Rasyid Baswedan dan Insyaallah Dunsanak Anies akan mengembangkan jaringan suara ke seluruh Indonesia mulai dari Sabang sampai Merauke. (TY)