Sekjen DPP PDIP Tegaskan Ganjar Menang Satu Putaran

Bakal Calon Presiden Ganjar Pranowo akan memenangkan satu putaran di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

“Apa yang disampaikan Pak Ganjar Pranowo dalam upaya menggelorakan semangat juang. Bahwa kalau sekiranya satu putaran itu akan menghemat biaya, stabilitas politik terjaga,” ujar Sekjen DPP PDI Hasto Kristiyanto di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Jumat (9/6/2023).

Satu putaran dalam Pemilu 2024, jelas Hasto, juga dapat mempercepat pembangunan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab presiden terpilih akan dapat langsung diketahui, tanpa perlu menunggu pencoblosan putaran kedua.

Baca juga:  Netizen: Ganjar Pranowo di UI dan UGM Blunder?

“Sehingga di dalam situasi ketika ada persoalan geopolitik, ketidakpastian global, dan kemudian kita harus mendorong kemajuan dengan seluruh aspek kehidupan,” ujar Hasto.

“Maka pilpres satu putaran memberikan kepastian dan juga proses nantinya kesinambungan antara Presiden Jokowi, kemudian dengan dukungan rakyat ke Pak Ganjar Pranowo itu jauh lebih baik,” sambungnya.

Baca juga:  Ketua PCNU Jombang: Anies-Cak Imin Duet yang sudah Tepat