Moeldoko Sebut Indonesia bisa seperti Timur Tengah, Pemerhati Sosial & Politik: Rezim Mau Jegal Anies

Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko yang menyebut Indonesia bisa Timur Tengah diarahkan sasaran tembak ke Anies Baswedan. Narasi Indonesia bisa Timur Tengah selalu diulang-ulang mirip ketika Pilkada DKI 2017 untuk menyerang Anies Baswedan.

“Mau menjegal Anies yang sudah kadung dicintai rakyat, dengan dalih, kalau rakyat pilih Anies jadi Presiden, maka Indonesia bakal chaos seperti Timur Tengah? Semuanya satu rangkaian dengan narasi para buzzer rp tentang framing buruk terhadap Anies, dalam upaya untuk penjegalan Anies maju sebagai capres,” kata pemerhati sosial & politik Sholihin MS kepada redaksi www.suaranasional.com, Senin (19/12/2022).

Sholihin meminta Moeldoko tidak membuat narasi yang menyebut Indonesia bisa seperti Timur Tengah karena rakyat sudah cerdas. “Moeldoko tidak usah bikin narasi-narasi (hoaks), karena narasi seperti itu sekarang tidak akan laku dan dipercaya rakyat lagi,” paparnya.

Kata Sholihin, jualan dengan narasi-narasi Indonesia seperti Timur Tengah sudah tidak laku, karena rakyat tahu motif di belakang semua itu, yaitu cuma mau menyingkirkan Islam atau umat Islam yang taat, bukan untuk mempertahankan Indonesia yang berlandaskan Pancasila. “Selama ini justru Islamlah yang sangat toleran dan bersinergi dengan Pancasila,” paparnya.

Sholihin mengatakan, pernyataan Moeldoko Indonesia bisa seperti Timur Tengah hanya mengada-ada dengan tujuan cipta kondisi menakut-nakuti rakyat. “Justru rakyat sudah mulai antipati dengan istana sekarang, sehingga ada ungkapan : siapa saja yang bicara (jika) datangnya dari pihak istana dan buzzer-buzzernya, tidak akan didengar dan dipercaya lagi oleh rakyat,” pungkas Sholihin.