Kunjungi Petinggi Parpol, Erick Thohir Menyalahi Tugas Menteri

Kunjungan Menteri BUMN Erick Thohir ke petinggi partai politik tentu menimbulkan spekulasi.

“Tdak lazim menteri BUMN mengunjungi partai politik mengingat tugas dan fungsinya (tupoksi) tidak berkaitan langsung dengan parpol,” kata Pengamat komunikasi politik Universitas Esa Unggul M. Jamiluddin Ritonga kepada redaksi www.suaranasional.com, Selasa (7/6/2022). “Karena itu, wajar kalau kunjungan Erick ke petinggi partai politik dinilai syarat politis,” ungkapnya.

Kata Jamiluddin, nuansa politis terasa kental mengingat kunjungan Erick tersebut dilakukan di saat parpol mulai membicarakan capres. Erick ada kemungkinan menjajaki peluangnya untuk ikut pada kontestasi pilpres 2024.

“Peluang ke arah lebih besar mengingat beberapa waktu sebelumnya banyak relawan yang menyuarakan Erick menjadi capres. Termasuk juga kunjungan Erick ke pesantren yang dinilai sebagai persiapan menuju kontestasi pilpres 2024,” ungkapnya.

Jamiluddin mengatakan, Erick kemungkinan menjajaki parpol untuk menjadi perahunya dalam pilpres 2024.
“Kiranya itu makna politis dari kunjungan Erick ke petinggi parpol,” paparnya.