Jokowi: Mohon Dukungan Ulama dan Keluarga Besar NU Sukseskan Vaksinasi Covid-19


Puncak peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-98 Nahdlatul Ulama (NU) diselenggarakan hari ini, Sabtu (27/2/2021) di Masjid Istiqlal, Jakarta. Presiden Joko Widodo (Jokowi) turut memberikan sambutan dalam acara ini.



Kesempatan ini digunakan Jokowi untuk meminta dukungan ulama dan keluarga besar NU untuk menyukseskan program vaksinasi covid-19. Jokowi yakin peran ulama mengajak masyarakat agar mau divaksin akan signifikan.





“Kami mohon dukungan ulama dan keluarga besar NU untuk ikut membantu pemerintah dalam menyukseskan program vaksinasi kita,” katanya.



Dia mengatakan pandemi covid-19 yang melanda dunia selama satu tahun telah memberikan dampak yang luar bisa. Mulai dari krisis kesehatan hingga krisis perekonomian.



“Krisis kesehatan yang membawa korban dari orang-orang terdekat kita. Juga krisis perekonomian yang mengakibatkan banyak warga kehilangan pekerjaan dan penghasilan,” ujarnya.



Jokowi mengatakan pemerintah terus bekerja keras untuk mencegah penyebaran covid-19.  Di antaranya dengan mengobati pasien covid-19 dan melakukan vaksinasi.



“Alhamdulillah kita telah bergerak cepat berusaha dengan sekuat tenaga dalam memperoleh vaksin yang sedang diperebutkan negara-negara di dunia,” ujarnya.



Saat ini Indonesia telah mengamankan pasokan vaksin  sebanyak 426 juta dosis. Jokowi bersyukur Indonesia bergerak cepat karena saat ini 215 negara memperebutkan vaksin covid-19.



“Kita menjadi salah satu negara yang melakukan vaksinasi paling awal di Asia Tenggara,” katanya.
(Inews)