Kriminalisasi HRS Pengalihan Isu Korupsi Bansos?

Pembunuhan enam anak muda anggota laskar FPI oleh Polisi telah menyulut kegeraman kita. Anak-anak bangsa itu mengalami penyiksaan yang melampaui batas-batas perikemanusiaan sebelum akhirnya mereka dibunuh dengan amat kejam.

Sebagian kalangan menyebut, kriminalisasi Habib Rizieq Syihab (HRS) yang bertubi-tubi adalah upaya menutupi borok-borok penguasa pada kasus-kasus KKN. Korupsi Bansos oleh Mensos yang kader PDI-P adalah bukti nyata jahatnya pejabat negeri ini terhadap rakyat sendiri. Mereka tega merampok hak-hak orang miskin yang selama ini justru jadi dagangan parpolnya.

Baca juga:  Pemuda Aswaja: Jokowi Jalankan Tugas Kenabian

“Saya tidak setuju dengan pendapat, bahwa kriminalisasi HRS adalah pengalihan isu. Tapi menilik jahatnya perilaku penguasa terhadap rakyat, masuk akal juga pendapat itu. Jika korupsi Bansos terkuak tuntas, bukan mustahil rezim ini akan gonjang-ganjing,” papar Edy Mulyadi, wartawan senior FNN. (*)