Kebakaran Gedung Kejaksaan Agung Jadi Perbincangan Hot Para Netizen Twitter

Kebakaran gedung Kejaksaan Agung (Kejagung) menjadi perbincangan netizen Twitter sampai menjadi trending topic.

Kebakaran terjadi sejak pukul 19.10 WIB, dan hingga berita ini dibuat, masih menjadi perbincangan netizen di Twitter. Berbagai topik mengenai kebakaran tersebut menjadi bahan perbincangan netizen.

Ada yang berspekulasi apakah kebakaran ini terjadi karena ada kasus besar yang akan disidangkan, dan ada juga berharap semoga berkas-berkas yang tersimpan di gedung itu tetap aman.

“lagi ada kasus apa sampai gedung kejaksaan agung kebakaran..,” tulis seorang netizen.

“Sediah ngeliat gedung kejaksaan agung kebakaran, pasti banyak arsip arsip dan kertas kertas penting disana:(,” tulis netizen lain.

“Serem banget… yang lebih serem lagi, ada agenda apa dibalik kebakaran gedung Kejaksaan Agung ini?,” tulis lainnya.

Sejauh ini diketahui, kebakaran tersebut terjadi di Gedung Bundar, dan api mulai terlihat dari lantai 6 ruang biro kepegawaian. Ruang ini terletak di gedung utama Kejaksaan Agung.

Asap hitam pekat membumbung tinggi dari gedung yang terbakar tersebut, yang juga menyebabkan kaca-kaca gedung pecah. Suara dentuman dari kaca yang pecah beberapa kali terdengar.

Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD menyatakan ruangan yang terbakar adalah ruang intelijen dan ruang SDM. Karena itu dokumen perkara yang ditangani Kejagung dalam kondisi aman dari kebakaran.

Dia pun memastikan kelanjutan penanganan perkara tak terganggu dengan peristiwa kebakaran itu.”Saya sdh bcr langsung dgn Jaksa Agung Pak ST Burhanuddin dan JAM Pidum Pak Fadhil Zumhana,” tulis Mahfud MD dalam akun twitternya @mohmahfudmd.

Mahfud juga menyampaikan agar spekulasi tak perlu terlalu jauh dikembangkan dalam peristiwa kebakaran di gedung Kejaksaan Agung ini. Selain itu, Mahfud juga menyebutkan gedung tahanan untuk para tersangka ada di bagian lain yang tidak terjangkau oleh api.

(asj/asj/detik)