Diam TKA Cina, Pengamat: Publik Bisa Menuding Presiden Jokowi Antek Cina

Publik bisa menuding Presiden Joko Widodo (Jokowi) antek Cina atas sikap diamnya keberadaan TKA asal negeri Tirai Bambu itu. Belum lagi 500 TKA Cina yang ditunda kedatangannya di Sulawesi Tenggara (Sultra).

“Publik bisa menilai Presiden Jokowi antek Cina atas sikap diamnya terhadap keberadaan TKA Cina,” kata pengamat politik Muslim Arbi kepada suaranasional, Selasa (5/5/2020).

Menurut Muslim, Presiden Jokowi harus menunjukkan sikap tegas keberadaan TKA Cina. “Publik menunggu pidato Presiden Jokowi untuk mengusir TKA Cina,” ungkapnya.

Kata Muslim, pidato Jokowi mengusir TKA Cina akan didukung seluruh rakyat Indonesia. “Keberadaan TKA Cina sudah meresahkan warga setempat,” papar Muslim.

Muslim mengatakan, harusnya Presiden Jokowi lebih mengutamakan kepentingan rakyat jika ada investasi di Indonesia. “Cina boleh investasi di Indonesia tetapi tenaga kerjanya harus dari Indonesia,” pungkasnya.