Bos Mayapa Bantu Pemprov DKI, Taipan Dekati Anies Baswedan

Bos Mayapada Dato Sri Tahir membantu Pemprov DKI menandakan taipan mendekati Anies Baswedan karena capres terkuat 2024.

“Bos Mayapada Dato Sri Tahir bantu Pemprov DKI. Itu tandanya taipan me dekati Anies,” kata pengamat politik Achsin Ibnu Maksum kepada suaranasional, Ahad (23/2/2020).

Menurut Achsin, Dato Sri melihat Anies mempunyai potensi memenangkan Pilpres 2024. “Makanya Dato Sri ingin berada di kekuasaan terus agar bisnisnya tidak terganggu,” jelas Achsin.

Kata Achsin, sifat taipan itu akan mengikuti arah angin kekuasaan. “Taipan biasa bermain di dua kaki ketika ada Pilpres,” paparnya.

Achsin mengatakan, masyarakat bisa mengkritisi bantuan bos Mayapada ke Pemprov DKI. “Kalau bantu, kenapa tidak langsung ke masyarakat, tetapi melalui Pemprov DKI,” ungkap Achsin.

Menurut Achsin, bantuan taipan nilainya sangat kecil dibandingkan kebijakan pemerintah yang menguntungkan para konglomerat. “Nantinya Anies akan tersandera para taipan yang menggelontorkan dana,” pungkas Achsin.

Pengusaha nasional yang tercatat sebagai salah satu orang terkaya Indonesia, Dato Sri Tahir menyambangi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di kantornya, Jakarta Pusat. Kedatangannya untuk menyerahkan bantuan gerobak dan booth UMKM.

Bos Mayapada Group itu menjelaskan kerja sama dengan Anies ini adalah tahap awal. Ke depan dirinya akan turut menyerahkan bantuan motor sampah untuk beroperasi di DKI Jakarta.

“Tahap kedua tadi kita beritahu kepada Asisten Ekonomi (Pemprov DKI), kita serahkan 100 motor sampah juga sehingga bisa ciptakan lapangan kerja, orang-orang ojek bisa bantu menjadi pengemudi,” kata dia di Balai Kota, Pemprov DKI, Jakarta Pusat, Jumat (21/2/2020).