Sebut Warga China ke Luar Negeri Sehat, Menkes Jubir Pemerintah China

Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto menjadi juru bicara pemerintah China atas pernyataanya warga China yang bepergian ke luar negeri termasuk ke Indonesia kesehatannya terjamin.

“Negara lain melarang warga China untuk masuk karena virus Corona. Ini Menkes Terawan membuat pernyataan pemerintah China menjamin kesehatan warganya yang ke luar luar negeri,” kata pengamat politik Zainal Abidin kepada suaranasional, Selasa (28/1/2020).

Menurut Zainal, pernyataan Menkes itu seolah-olah menjadi juru bicara pemerintah China. “Padahal warga Indonesia menolak kedatangan turis China karena kekhawatiran membawa virus Corona,” jelasnya.

Baca juga:  Presiden Kampanye dan Memihak Vs Netralitas TNI-Polri

Kata Zainal, nampaknya pemerintah lebih mengutamakan investasi China daripada menyelamatkan warganya dari virus Corona.

“Pemerintah belum melakukan tindakan terhadap WNI yang ada di Wuhan maupun China,” papar Zainal.

Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto melakukan kunjungan kerja ke Rumah Sakit Kandou Manado. Dia memastikan turis China yang melakukan perjalanan wisata ke Sulawesi Utara (Sulut) dalam kondisi sehat.

“Pemerintah China ketika warganya akan melakukan perjalanan ke luar negeri sudah memastikan bahwa kondisi kesehatannya baik,” ujar Menkes Terawan di Manado, Minggu (26/1/2020).

Baca juga:  Pemerintah Indonesia Harus Mewaspadai Gereja Katolik Papua Keluar dari KWI