Demi Keamanan, PDIP Dukung Larangan Cadar & Celana Cingkrang Menag

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mendukung Menteri Agama (Menag) melarang cadar dan celana cingkrang di instansi pemerintahan.

“Masalahnya untuk keamanan,” kata politikus PDIP Puan Maharani, Kamis (31/10/2019) dikutip dari rml.

Kata Puan, aturan larangan cadar dan celana cingkrang di instansi pemerintahan harus dalam pengawasan agar tidak disalahgunakan.

“Jangan sampai kemudian hal-hal seperti itu dilakukan tanpa pengawasan yang jelas,” kata Puan.

Menteri Agama Fachrul Razi sebelumnya mengatakan akan melarang celana cingkrang dan cadar di instansi pemerintah.

Baca juga:  Pengamat: KAMI Jawaban Kaum Muda yang Tidur

Alasan Fachrul melarang cadar untuk menjaga keamanan. Dia menyebut kebijakan itu berangkat atas insiden penusukan mantan Menko Polhukam Wiranto.