Aktivis Malari 74 Nilai Tepat Mahasiswa Tolak Bertemu Jokowi di Istana

Mahasiswa sangat tepat menolak bertemu dengan Presiden Jokowi di istana karena bisa melemahkan gerakan dan tidak mempunyai dampak positif.

“Tidak ada gunanya Jokowi bertemu mahasiswa. Saya kira tepat BEM atau perwakilan mahasiswa menolak bertemu Jokowi,” kata aktivis Malari 74 Salim Hutadjulu kepada suaranasional, Jumat (27/9/2019).

Menurut Salim, Jokowi tidak banyak menepati janji ketika mengatakan menjaga demokrasi.

“Setelah mengatakan menjaga demokrasi, jurnalis Dandhy Laksono ditangkap walaupun dilepaskan dengan status tersangka. Penggalang dana untuk demo Ananda Badudu ditangkap, sudah dilepaskan dan menjadi saksi,” papar Salim.

Baca juga:  Jejak Karier Moeldoko & Gatot Nurmantyo, 2 Jenderal TNI 'Dibesarkan' oleh SBY

Kata Salim, harusnya aktivis yang ada di istana memberikan masukan kepada Jokowi. “Aktivis di sekitar Jokowi hanya diam saja,” jelas Salim.

Salim mengatakan, gerakan mahasiwa 2019 makin militan dan membesar dengan dukungan pelajar SMK/STM, kaum buruh dan kelas menengah.