Anies Baswedan Pimpin Upacara HUT DKI Jakarta ke-492 di Monas

Anies Baswedan Gubernur DKI Jakarta memimpin upacara peringatan hari ulang tahun (HUT) DKI Jakarta ke-492. Upacara juga dihadiri Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi (Pras).

Anies menjadi inspektur upacara HUT DKI Jakarta ke-492 di Lapangan Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (22/6/2019). Istri Anies, Fery Farhati dan jajaran kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD) ikut hadir dalam upacara tersebut.

Anies mengatakan tema penyataan HUT DKI Jakarta ke-492 adalah Wajah Baru Jakarta. Anies menjelaskan, Jakarta tidak semakin lengkap fasilitas pembangunannya tapi juga kebijakan yang berpihak kepada warga.

“Jakarta yang baru nan modern tapi tak melupakan akar budayanya. Kota yang menjanjikan kemajuan, kota yang bisa tumbuh sejajar dengan kota metropolitan lainnya di dunia,” jelas Anies.

Anies menuturkan Jakarta adalah milik semua warganya. Sebagai ibu kota, Jakarta juga menjadi milik semua warga Indonesia.

“Jakarta adalah milik kita semua, Jakarta adalah milik warga Jakarta. Sebagai ibu kota Jakarta milik semua warga Indonesia,” ucapnya.

Anies juga berterima kasih kepada warga Betawi yang selalu ramah terhadap semua pendatang yang datang ke Jakarta.

Betawi yg sudah menjadi penyedia platform persatuan di kota ini, perjalanan kita masih panjang. Anies menyebut warga Betawi sebagai simbol pemersatu di Jakarta.

“Mari kita apresiasi ke masyarakat Betawi yang sudah menjadi penyedia platform persatuan di kota ini,” sebutnya.[detik]


Baca juga:  Bupati Lamongan Janji Turunkan Angka Kemiskinan