Liverpool Juara Liga Champions, Bekuk Tottenham 2-0

Madrid – The Reds akhirnya juara Eropa lagi setelah menunggu 14 tahun. Liverpool tampil sebagai juara Liga Champions 2018/2019 setelah membobol Tottenham Hotspur dengan skor 2-0.

Final antara Tottenham vs Liverpool digelar di Stadion Wanda Metropolitano, Minggu (2/6/2019) dinihari WIB. Mohamed Salah membuka keunggulan Si Merah melalui gol penalti kilat di menit kedua.

Kemudian pemain pengganti Divock Origi menghabisi perlawanan Spurs dengan golnya di menit-menit akhir.

Hasil ini bak menebus kegagalan Liverpool di musim lalu saat dikalahkan Real Madrid 1-3 dalam laga final di Kiev. Pasukan Merseyside tersebut akhirnya meraih gelar juara Liga Champions pertamanya setelah terakhir kali memenanginya pada musim 2004/05 ketika menundukkan AC Milan lewat comeback sensasional yang diakhiri dengan adu penalti.

Baca juga:  Lorenzo Menangi MotoGP Mugello Itali, Iannone Kedua

Dengan gelar tersebut, Liverpool kini telah mengoleksi enam trofi juara Liga Champions. Liverpool menjadi pengumpul juara terbanyak ketiga di kompetisi ini setelah Milan [7] dan Madrid [13].

Liverpool akhirnya menutup musim ini dengan manis. Menyusul kegagalan menjuarai Liga Inggris usai setelah finis dengan selisih satu poin di bawah Manchester City.

“Sulit untuk diungkapkan dengan kata-kata,” ucap bek kanan Liverpool Trent Alexander-Arnold usai pertandingan di Uefa.com. “Musim yang sudah kami jalani, kami pantas mendapatkannya lebih dari tim lain.”