Konser Solidaritas ‘Hadapi dengan Senyuman’ Ditunda, Penonton Kecewa

Konser solidaritas Ahmad Dhani ‘Hadapi Dengan Senyuman’ membuat banyak penonton kecewa. Mereka menyesalkan pihak panitia yang belum menyelesaikan perizinan, padahal tiket sudah dijual dan konser siap digelar.

“Harusnya panitia sportif. Ketika ini sudah diketahui untuk publik, harusnya perizinan sudah selesai. Bukan sudah diketahui untuk publik, kemudian izin masih proses. Kacau,” kata salah satu penonton, Kurniawan Herlambang kepada detikcom di Grand City Surabaya, Minggu (10/3/2019) petang.

Warga Mulyosari itu datang sejak pukul 17.30 WIB. Ia datang bersama rombongan beserta anaknya yang sudah memiliki 8 tiket untuk melihat artis-artis Republik Cinta Management (RCM).

Tentang penundaan tersebut, pria berusia 56 tahun itu baru tahu saat tiba di lokasi. Rencananya konser yang akan dimeriahkan Al Ghazali dan Dul Jaelani akan ditunda hingga sepekan ke depan.

“Baru tahu konser ini ditunda, alasannya apa. Rakyat ini selalu dirugikan. Rakyak selalu pada pihak yang dikalahkan. Tertindas,” imbuh Kurniawan.

Awalnya dia meminta panitia dan pihak kepolisian untuk mengumumkan penundaan tersebut. Namun setelah tahu ada pengumuman tersebut dari kedua pihak, ia mempertanyakan kehadiran ratusan aparat yang tetap berjaga di Grand City.

“Kalau sudah ini pada menggerombol ngapain?,” lanjut kurniawan.

Sama seperti Kurniawan, penonton asal Sidoarjo Ali dan Putri juga mengaku baru tahu kalau konser yang rencananya akan dihadiri oleh Capres Sandiaga Uno itu ditunda. “Saya belum tahu jika konser ditunda. Kok belum ada pengumunan kalau ditunda,” kata Ali. [detik]