KH Ma’ruf Pertanyakan Keulamaan Sandiaga Uno

KH Ma’ruf Amin mempertanyakan gelar keulamaan yang disematkan Sandiaga Uno oleh politikus PKS HIdayat Nur Wahid.

“Barangkali mereka menanggap ulama itu apa gitu ya? Berarti kalau mereka bilang [Sandiaga] ulama ya tanya aja,” kata Ma’ruf saat ditemui di Inews Tower, Jakarta Pusat, Selasa (18/9).

Rais Am PBNU ini mempertanyakan dasar pemberian gelar ulama kepada Sandiaga Uno. “Dasarnya [memberikan gelar] ulama apa?” kata Kiai Ma’ruf.

Sebelumnya Hidayata Nur Wahid mengatakan, ulama adalah seorang yang paham akan ilmu pengetahuan. Ulama menurutnya, tidak hanya terkait dengan seorang yang ahli dalam keilmuan Islam.

Baca juga:  Naikkan Iuran BPJS, Rezim Jokowi Cekik Rakyat

“Tentang ulama itu hanya ada dua penyebutan, satu dalam surat Al Fathir dan satu dalam surat As Syuro. Kedua-duanya justru ulama itu tidak terkait dengan keahlian ilmu agama Islam. Satu tentang ilmu sejarah yaitu dalam surat As Syu’ara, dan surat Al Fathir itu justru science, scientist,” kata Hidayat.