Pemuda Aswaja: Jokowi Selalu Shalat Tahajud

Presiden Jokowi (IST)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) seorang taat beragama dan selalu Shalat Tahajud pada sepertiga malam.

Demikian dikatakan Koordinator Pemuda Aswaja Nur Khalim dalam pernyataan kepada suaranasional, Sabtu (4/8). “Walaupun kunjungan ke daerah, Pak Jokowi tetap Shalat Tahajud,” ungkapnya.

Kata Nur Khalim, kebiasaan Shalat Tahajud membuat para pengawal Presiden Jokowi yang beragama Islam ikut melaksanakannya.

“Jokowi dalam berdakwah tidak dengan ucapan, tetapi tingkah laku dan contoh,” papar Nur Khalim.

Nur Khalim, setelah Shalat Tahajud, Jokowi selalu mendoakan bangsa Indonesia. “Memimpin Bangsa Indonesia semoga menjadi berkah,” jelasnya.

Selain itu, ia mengatakan, di sela kesibukan, Presiden Jokowi selalu membaca Al Quran. “Beliau itu tidak melupakan membaca Al Quran,” pungkas Nur Khalim.