Prancis Juara Piala Dunia 2018

Vive le France! Hidup Prancis! Teriakan itu bergema saat Prancis menjuarai Piala Dunia 2018 berkat kemenangan 4-2 atas Kroasia pada laga final yang menghibur di Luzhniki Stadium, Moskow, Minggu (15/7) malam WIB.

Ini merupakan raihan kedua Prancis setelah menjuarai edisi 1998 di tanah sendiri, ketika Les Bleus dengan kapten Didier Deschamps (pelatih sekarang) melewati hadangan Kroasia di semifinal dengan skor 2-1 lantas mengalahkan Brasil 3-0.

Partai dramatis di Moskow ini dimulai dengan gol bunuh diri striker Kroasia Mario Mandzukic di menit ke-18. Berusaha menghalau tendangan bebas Antoine Griezmann, sundulan sang pahlawan The Blazers saat mengalahkan Inggris 2-1 di semifinal itu malah mempercepat laju bola ke gawangnya sendiri.

Kroasia, yang selalu bisa comeback untuk mengejar ketinggalan di tiga laga fase knockout kontra Denmark, Rusia, dan Inggris, kembali melakukannya ketika tembakan Ivan Perisic tak mampu ditepis kiper Hugo Lloris di menit ke-28.

Perisic pun membuat rekor baru saat terlibat dalam 11 gol Kroasia di turnamen besar (total tujuh gol dan empat assist), lebih banyak ketimbang pemain Kroasia lainnya. Sayangnya, winger Inter Milan tersebut langsung menjadi pecundang saat melakukan handball di kotak penalti, yang dibuktikan dengan Video Asisten Wasit (VAR).

Baca juga:  Salah akan ke Barcelona?

Wasit asal Argentina Nestor Pitana menunjuk titik putih, dan striker Antoine Griezmann memperdaya kiper Kroasia Danijel Subasic untuk membuat Prancis unggul 2-1 di menit ke-38.

Griezmann kini mencetak gol atau sedikitnya membuat assist dalam 12 gol Prancis dari 10 laga knockout di turnamen besar (Piala Dunia 2018 dan Euro 2016). Dalam rentang waktu lebih dari 50 tahun terakhir, ketajaman pemain Atletico Madrid itu sudah jauh melewati legenda Prancis Zinedine Zidane (8) dan Michel Platini (6).

Ini juga final Piala Dunia pertama dengan tiga gol sebelum babak pertama usai sejak edisi 1974 (Jerman Barat 2-1 Belanda). Prancis sendiri tidak pernah kalah di pertandingan Piala Dunia ketika unggul gol di babak pertama (menang 21, seri sekali).

Pantang Menyerah

Kroasia tertinggal lagi, tapi negeri kecil dengan penduduk 4,1 juta jiwa itu melanjutkan pertarungan dengan gigih. Luka Modric cs tetap menyerang dengan gencar, dan membuat sejumlah peluang emas yang sayangnya gagal menjadi gol.

Prancis yang mengandalkan strategi serangan balik justru menceploskan dua gol tambahan lewat tendangan geledek Paul Pogba dan Kylian Mbappe di menit ke-59 dan 65.

Baca juga:  Tim Putra Indonesia Lolos Final Bulutangkis Asian Games Setelah Tumbangkan Jepang

The Blazers mendapatkan gol hiburan di menit ke-69 ketika kiper Prancis Hugo Lloris berusaha menggocek Mandzukic, tapi bola malah diserobot oleh sang penyerang Juventus dan ditendang ke gawang kosong.

Les Bleus dipaksa bertahan habis-habisan demi mempertahankan keunggulan 4-2 hingga peluit panjang berbunyi.

Pelatih Prancis Didier Deschamps pun mengukir rekor langka sebagai pemain dan pelatih sekaligus yang mampu meraih trofi Piala Dunia. Hanya Mario Zagallo dan Franz Beckenbauer yang pernah sesukses itu.

Sebagai pemain, Zagallo menjuarai dua edisi, yakni Piala Dunia 1958 dan 1962. Ia meraih trofi ketiga sebagai pelatih saat Brasil mengalahkan Italia pada Piala Dunia 1970.

Beckenbauer menjuarai Piala Dunia 1974 sebagai pemain Jerman Barat, dan kembali mencapai final sebagai pelatih ketika Jerman Barat kalah lawan Argentina di Piala Dunia 1986. Namun, Beckenbauer mampu membalasnya di Piala Dunia 1990, ketika Jerman Barat menang 1-0 atas Argentina.

 

Hasil Akhir

Prancis                 4-2                          Kroasia

Mario Mandzukic og18                  Ivan Perisic 28

Antoine Griezmann pen 38          Mario Mandzukic 69

Paul Pogba 59

Kylian Mbappe 65