Pendukung Jokowi Sebut Ustadz Abdul Somad Pekok

Ustadz Abdul Somad

Pendukung Joko Widodo (Jokowi) Teddy Bayupatti menyebut Ustadz Abdul Somad (UAS) sebagai pekok (dungu).

“Orang orang ini apakah juga pasti masuk Neraka seperti halnya si Somad bilang orang yang minum kopi di Starbuck akan masuk neraka. Keknya Si Somad kurang Ngopi. Somad Ustadz Pekok,” tulis Teddy di akun Twitter @MasTBP_.

Putri tokoh liberal Goenawan Mohamad, Paramita Mohamad, turut mengomentari ceramah UAS. “Pembeli Starbucks akan disiksa di neraka? Bukan. Pembeli Starbucks sudah mengalami siksa dunia dari kopi semenjana dengan harga mahal,” tulis Paramita di akun @sillysampi.

Baca juga:  Alhamdulillah, Era Jokowi Indonesia Impor Ratusan Ton Singkong

Dalam video yang beredar, UAS menjawab pertanyaan dari jamaah soal hukum membeli kopi di Starbuck. Di mana Starbuck dikenal sebagai pembela LGBT.

Pertanyaan jamaah itu ditulis dalam secarik kertas, yang kemudian dibacakan UAS. “Ustad, ada sebuah toko cafe terkenal pemiliknya pernah mengatakan bahwa mendukung LGBT. Starbuck… dan sebagian keuntungan dipakai buat LGBT. Bagaimana hukumnya membeli kopi disitu?” tulis sang penanya.

“(pembeli di Starbuck) nanti di akhirat nampak sumbangannya untuk LGBT. Ditanya malaikat, LGBT kenapa kalian besar? Karena ada sumbangan. Siapa yang menyumbangnya? itu yang di surga, tarik balik, diobok-obok balik masuk neraka” ujar UAS.

Baca juga:  Ngeri, Tipikal Pendukung Jokowi-Ahok: Cari Musuh, Provokasi, Tanam Kebencian