GNPF Inginkan Jenderal Gatot Maju di Pilpres 2019

Jenderal Gatot Nurmantyo (IST)

Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) Ulama menginginkan Jenderal Gatot Nurmantyo maju sebagai calon Presiden di Pilpres 2019.

“Iya mendukung, dia juga salah satu,” kata Juru Bicara GNPF Ulama Kapitra Ampera, Selasa (5/12) dikutip dari Jawa Pos.

Menurut Kapitra alasan GNPF Ulama mendukung Gatot Nurmantyo lantaran sosoknya selama ini dekat dengan ulama, kiai, dan juga ulama. “Jadi GNPF Ulama merekomendasikan dia sebagai alternatif capres di 2019,” katanya.

Namun Kapitra mengaku, pihaknya tidak menginginkan Gatot menjadi pasangan atau cawapres Joko Widodo (Jokowi) di Pilpres 2019 nanti. Alasannya karena Gatot harus menjadi figur baru untuk menjadi pesaing Jokowi.

Baca juga:  Deklarasi Solidaritas Ulama Muda Dukung Jokowi, tapi Pesertanya Tua-tua

“Sudah waktunya Gatot jadi tokoh utama, dan saya kira GNPF Ulama ingin Gatot sebagai presiden bukan wakil presiden,” pungkasnya.