Kepolisian Senang Pelaku Pembunuhan Pulomas Cepat Ditangkap

Lokasi Tersangka Pembunuhan Pulomas
Lokasi Tersangka Pembunuhan Pulomas – tempo

Tito Karnavian mengapresiasi kinerja Kepolisian Daerah Metro Jaya atas berhasilnya penangkapan para tersangka pembunuhan di Pulomas, Jakarta Timur. 

“Dua pelaku tertangkap, satu di antaranya, karena melawan, tertembak kehabisan darah,” jelas Tito di kantornya seperti kami kutip dari tempo, Rabu (28/12/2016) 

Menurut Tito, Kepolisian Daerah Metro Jaya cukup bergerak cepat dengan tertangkapnya para pelaku. Ia pun menilai penangkapan tersebut merupakan prestasi yang luar biasa karena berangkat dari nol lewat olah tkp dan juga rekaman CCTV di rumah korban.

Baca juga:  Ngabuburit Bersama Penulis Fenomenal Abidah El-Khaliqi

Menanggapi peristiwa kejahatan yang terjadi pada Senin sore, 26 Desember 2016, tersebut, Kepala Polri meminta penjagaan keamanan perlu ditingkatkan agar kejadian seperti di Pulomas tak terulang. Penjagaan keamanan yang cukup baik bisa dilakukan dengandigital security, misalnya memasang CCTV.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Argo Yuwono mengatakan dua terduga pelaku pembunuhan sadis di Pulomas ditangkap di Tambun, Bekasi. Ia menuturkan dua pelaku lain masih dalam pengejaran.

Dari data yang didapat sementara, dua terduga pelaku yang ditangkap bernama Ramlan Butarbutar alias Pincang dan Erwin Situmorang. Keduanya dicokok di rumah adik Ramlan.

Baca juga:  Demi Harga Diri Umat Islam, Masjid Keramat Luar Batang Tolak 2 Sapi Ahok