Astaghfirullah, Karpet Shalat Diinjak-injak Buat Tarian di HUT Kemenag

Karpet shalat dijadikan untuk tempat tarian (IST)
Karpet shalat dijadikan untuk tempat tarian (IST)

Kementerian Agama RI memperingati Hari Ulang Tahun atau Hari Amal Bakti ke-70 yang jatuh pada tanggal 3 Januari 2016 tercoreng dengan adanya karpet shalat yang dijadikan tempat untuk tarian, Minggu (3/1).

Salah seorang tweeps atas nama akun @cholilnafis yang merupakan milik Ketua Komisi Dakwah Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat mengunggah sebuah foto.

Cuitan @cholilnafis itu langsung dibalas oleh Menteri Agama lewat akun Twitter miliknya @lukmansaifuddin.

“Ya, saya telah mengklarifikasi dan menegurnya. Selaku Menag, saya mohon maaf sebesar-besarnya atas kekhilafan tersebut,” tulis Menteri Agama.