Salah Sebut Lokasi Kecelakaan KRL-Metromini, Twitter Jokowi dibully

SC20151206-135623

Presiden Joko Widodo (Jokowi) salah menyebut lokasi tabrakan Metromini dengan kereta listrik atau yang biasa di sebut commuterline, Ahad (6/12).

Melalui akun Twitter Presiden Jokowi @jokowi menyebut lokasi tabrakan tersebut di Muara Angke. “Kita ikut berduka atas kecelakaan commuterline-metromini di Muara Angke. Harus dievaluasi agar tidak terjadi lagi. jkw,” kicau Jokowi.

Tentu saja pernyataan Jokowi mendapat tanggapan dari bebebera pengguna Twitter (netizen) dengan menyertakan pernyataan Twitter TMC Polda Metro Jaya bahwa kecelakaan itu ada di Tubagus Angke Tambora Jakarta Barat. Sedangkan yang di sebut Jokowi Muara Angke Jakarta Utara.

Baca juga:  Dewan Pakar ICMI: Rezim Sekarang Terlihat Islamophobia

Tak sedikit netizen yang mencemooh Presiden Jokowi yang salah lokasi tersebut. Beberapa kali Jokowi pernah salah memberikan pernyataan di Twitter.

Sebagai Kepala Negara, Jokowi mengecek terlebih dulu sebelum diposting oleh admin akun Twitternya.