Rupiah Jeblok, Jokowi Kabur ke Bogor

 

Ilustrasi - Foto: bisnis.liputan6.com
Ilustrasi – Foto: bisnis.liputan6.com

Situasi kian genting, baru saja sejumlah menteri merapat ke Istana Bogor, mulai panik rupiah anjlok ke angka Rp14.100 per Dollar AS.

Demikian dikatakan Ketua Progres 98, Faizal Assegaf dalam pernyataan kepada suaranasional, Senin (24/8).

Menurut Faizal, Jokowi kabur ke Bogor karena takut Istana Negara diserbu oleh rakyat yang sudah mulai marah lantaran merasa ditipu dengan janji-janji kosong.

Kata Faizal, dalam menghadapi situasi ekonomi dan politik yang semakin tidak jelas sekarang ini, Jokowi-JK harus berbesar hati untuk mundur. “Aura kekacauan mulai terasa. Miris,” tegas Faizal.

Faizal mengatakan kasihan hidup rakyat dibuat terpuruk dan mulai memasuki ancaman krisis yang menakutkan.

“Barusan dapat laporan terjadi goncangan di BEJ, para pengusaha dalam dan luar negeri panik. Sore nanti diprediksi rupiah akan anjlok hingga Rp14.500 per dollar dan besok tidak menutup kemungkin tembus Rp15 ribu, mau jadi apa negeri ini,” pungkas Faizal.

Baca juga:  Politikus Demokrat: Program Ganjar-Mahfud Tak Ada Bukti seperti Kentut