Komnas HAM Curigai KPK Diperalat untuk Memukul Lawan Politik

Gedung KPK (IST)
Gedung KPK (IST)

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dicurigai diperalat untuk memukul lawan politik.

“Agar siapa pun jangan melanjutkan upaya-upaya meminjam tangan KPK untuk memukul lawan politiknya,” kata Komisioner Komnas HAM, Maneger Nasution, Ahad (18/6).

Kata Maneger, tindakan yang sangat keji dengan memanfaatkan KPK untuk memukul lawan politik.

“Pembunuhan karakter dan tuduhan keji ini dilakukan oleh para pendengki yang merasa terancam dengan sikap-sikap kritis,” jelas Maneger.

Selain itu, Maneger menilai kasus Amien Rais upaya mengaitkan dengan Muhammadiyah.

“Kami mendesak agar tuduhan keji dan pembunuhan karakter ini segera dihentikan, karena Amien Rais tidak melakukan tindak pidana korupsi apalagi ada kaitannya dengan Muhammadiyah,” ucapnya.

Apalagi, Majelis Hakim sudah memutuskan tidak akan menindaklanjuti soal aliran dana yang masuk ke rekening Amien Rais. Karena dana yang berasal dari Yayasan Soetrisno Bachir tersebut tidak bisa dipastikan berasal dari proyek pengadaan Alkes.

“Siapa pun perancang dan operator pembusukan tersebut, sebaiknya segera berhenti. Gunakan akal sehat, jangan benturkan Muhammadiyah dengan pemerintah. Gerakan pembenturan ini, bukan hanya tidak menguntungkan Muhammadiyah, tapi juga akan merugikan bangsa ini,” imbuhnya.